on the show

on the show
Lagi Conduct

Selasa, 23 Maret 2010

Mencari murid yang terbaik

Hello,
kali ini saya akan mengungkapkan ide tentang guru dan murid.
Seorang guru yang sudah memiliki ilmu yang tinggi, dan ada fasilitas yang baik, tetapi jika tidak di tunjang dengan murid2 yang baik, maka hasilnya tidak akan maksimum.

Syarat utama seorang guru harus memiliki ilmu atau kemampuan/ pengetahuan/pemahaman untuk menjalani hidup dengan lebih baik.

Jika seorang guru tidak memiliki hal tersebut, maka dia bukan seorang guru hanya seorang tutor atau pelatih.

jadi seorang guru harus mempunyai keyakinan atas kebenaran dari pengetahuannya. dan kebenaran itulah yang harus di ajarkan ke pada murid2nya.

fasilitas seorang guru adalah sekolahnya, dengan di lengkapi sarana2 pendukung lainnya.

jika seorang guru, memiliki 2 hal tersebut, masih membutuhkan 1 hal lagi yaitu: mendapatkan murid2 yang terbaik.

Pepatah cina kuno mengatakan, beruntunglah guru yang mendapatkan murid2 yang terbaik.

Jika di renungkan memang benar, apa lagi jika kita kombinasikan pemikiran ini dengan multiple intelegent.

Jadi murid2 dari usia muda sudah di mapping, bahwa dia memiliki kualitas terbaik di bidang apa.

Dan jika guru memiliki murid yang terbaik, maka guru juga harus bersiap2, yaitu: siap mental, jangan takut kalau murid jadi lebih pintar dari pada sang guru.

seorang murid yang baik adalah murid yang dapat melihat jauh melebihi kemampuan sang guru. dan akan mengkritisi semua pendapat sangguru, apakah ini berarti murid tidak cinta dan hormat kepada sang guru?

seorang murid yang baik akan menjawab, saya mencintai guru, tetapi saya lebih mencintai kebenaran!

seperti petrus menjawab sidang mahkamah agung farisi: manakah lebih baik taat kepada Allah atau taat kepada manusia?

Tetap semangat mencari murid terbaik!!!

Pemusik Gereja harus di bayar?

Masalah klasik dalam gereja, yaitu apakah pemusik harus di bayar?
ada banyak pendapat yang pro dan kontra. tetapi opini saya:

bukan tergantung orangnya, tapi tergantung Iman orang itu.
karena kita belajar dari Paulus:

Sebab kamu masih ingat, saudara-saudara, akan usaha dan jerih lelah kami. Sementara kami bekerja siang malam, supaya jangan menjadi beban bagi siapapun juga di antara kamu, kami memberitakan Injil Allah kepada kamu.
1 tes 2:9

Dalam pelayanan paulus memberitakan injil di tesalonika, berusaha untuk tidak menjadi beban bagi orang2 tesalonika, dia tetap bekerja untuk mencukupi kebutuhannya sehari-hari. walaupun memang pemberita injil berhak mendapat 'makan' dari injil tersebut, tetapi paulus tidak menggunakan haknya.

timbul pertanyaan:
pemain musik itu apakah sama dengan pemberita firman? klo menurut saya sama, salah satu fungsi musik adalah membantu membawa jemaat untuk masuk kedalam hadirat Tuhan.
dan semua karunia2 di gunakan untuk pelayanan dengan tujuan melebarkan kerajaan Allah.

Jika pemain msuik memiliki iman seperti paulus, dia melayani dengan tulus, dan  malahan bisa memberi..... tidak meminta bayaran, dan jika diberi bayaran/ PK, maka dia kembalikan lagi ke gereja... sehingga tidak menjadi beban gereja atau syak bagi orang lain. (note: denger2 banyak gereja2 yang mulai kesulitan membayar pemain musiknya)

jika Imannya belum sampai level ini, pasti pemain musik itu sedikit banyak mengharapkan PK....  ini  tidak salah.... mereka masih butuh untuk  biaya hidup, untuk biayain keluarga dll.
dan tentang keselamatan dirinya masih di jamin jika masih percaya KRISTUS.

jadi kesimpulan saya: Bertumbuhlah dalam iman, maka kita akan mendapatkan kasih karunia yang lebih besar dari 'sekadar' PK!!!

Tetap Semangat!!!

Jumat, 19 Maret 2010

Awal mengukur Musikalitas untuk memulai belajar musik

Jika anda tertarik untuk belajar musik, atau menginingkan putra putri anda untuk belajar musik, pertama-tama biasanya akan langsung memilih satu alat musik atau vokal.
untuk orang dewasa biasaya di arahkan untuk belajar keyboard atau vokal, yang mudah di pelajari dan menyenangkan.
tapi untuk anak2 biasanya di arahakan ke piano, biola, guitar atau vokal.
menurut saya pertama-tama dalam mempelajari musik, jangan langsung memainkan musik secara teknis, tapi di coba dulu tingkat musikalitasnya. dan dari informasi musikalitas ini dapat di susun untuk rencana pendidikan musiknya.

sering timbul masalah jika tingkat musikalitas dan besarnya 'keinginan' tidak sepadan, karena memulai belajar musik dengan terlalu bersemangat ingin memainkan lagu2 tertentu tapi karena tingkat musikalitasnya rendah maka setelah melalui proses belajar berbulan2 yang tiada hasil maka semangatnya mulai menurun.

demikian juga pada anak2, orang tuanya ingin anaknya sesegera mungkin mengikuti konser, maka memaksa sang guru musik untuk mengajarinya dengan cepat sebuah lagu untuk konser, karena tingkat musikalitas anaknya tidak terlalu bagus maka anak tersebut gagal untuk mencapai 'tujuan' dari orang tuanya, al hasil orang tuanya menyalahkan guru, menyalahkan sekolah musiknya yang tidak berkualitas....

seperti hal nya, dengan sistem belajar pada semua bidang studi, semuanya membutuhkan rencana belajar/ lesson plan. mungkin lebih di kenal dengan kurikulum dalam sekolah formal.

kurikulum atau lesson plan adalah gambaran secara garis besar tahap2 yang akan di pelajari. dan satu titik lemahnya adalah kurikulum biasanya disusun berdasarkan perkembangan ilmu itu sendiri, mulai dari basic konsep sampai pengembangan dan aplikasi.

Hal tersebut menurut saya kurang tepat di terapkan untuk belajar musik. karena kurikulum seperti itu tidak memperhitungkan 'potensi' anak. apakah potensi anak tersebut tinggi atau rendah. potensi ini sering di sebut bakat/ talent, dalam musik di ukur dari kecepatan menyerap nada dan irama ke dalam ingatan/ otaknya dan kemudian di keluarkan lagi melalui suara atau fungsi tangan/kaki.

cara mangukurnya sangatlah mudah, pertama tinggi rendah nada, apakah dia bisa membedakan tinggi rendah nada, apakah dia bisa menebak nama2 nada tertentu? kedua untuk ritme apakah dia dapat menirukan ritme2 tertentu? pertama berikan contoh 2 bar, kemudian di perpanjang lagi menjadi 8 bar.

setelah tahu kira2 tingkat musikalitasna, baru di ukur tingkat kecerdasan musiknya yaitu dengan memvisualkan bunyi musik, seperti kedalam gambar cermin/ imitasi/ ganda, grafik, cerita, suasana, film kartun dsb.

jika sudah di ketahui informasi2 potensi anak tersebut barulah di buat sebuah rencana belajar untuk anak tersebut, itulah sebabnya belajar musik itu harus private. karena potensi anak selalu berbeda2.

bisa juga di buat kelas asal potensi anak2nya rata2 sama.

yang terjadi di sekolah2 musik yang menggunakan kurikulum yang sama untuk setiap murid, anak2 yang berpotensi tinggi akan lebih cepat bisa, dan sebaliknya. tapi anak2 yang berpotensi itu sering terganja dengan sistem kurikulum, seperti harus menunggu ujian dulu baru naik tingkat, harus ikut ini dulu.....harus bayar ini itu...

demikian juga buat anak2 yang memiliki musikalitas rendah akan tidak termotivasi dengan sistem kurikulum tersebut, karena dia sudah berusaha mencoba tapi tidak bisa2.. akhirnya menyerah juga....

Semoga bermanfaat
Gus Henx

Jumat, 12 Maret 2010

saat di 33

Tanpa terasa hari ini aku masuk di tahun 33 hidup di dunia ini, banyak hal yang sudah terjadi dan di alami selama ini, tapi memang blm puas dengan hidup!!!!

masih ada keinginan yang belum tercapai: pengen ambil S2 psikologi, tapi harus udah ada rumah buat anakku. terus pengen kerja di luar negeri..... 2 tahun lalu ada tawaran dari singapur...nyesel juga gak di ambil he he he he.....

Banyak juga ke gagalan & penyesalan2 karena kesalahan yang dibuat..... kenapa dulu bodoh banget!!!! coba klo gini...klo gitu.... pasti udah sukses.. he he he he... kenapa dulu..kenapa dulu....huuuh..... ya sudahlah...udah berlalu.....

Tapi ada rasa syukur juga, dan bertrima kasih Tuhan atas hidupku yang sekarang.... punya anak lucu he he he he.... dan kehidupan sehari-hari yang tentram.... tidak kekurangan makan...lihat aja sampai harus berpuasa seminggu 2 kali, sekaligus untuk mengontrol badan he he he he....

hari ini, seperti hari biasa lain2..tapi aku tambah tua lagi.... masih harus melakukan kerjaan rutin di sekolah... berangkat kerja seperti biasa.... bertemu orang yang biasa.... hanya ada tambahan banyak telp dan sms ucapan, mugkin di FB banyak juga.....

tapi sayang, di umur sekarang ini papa mama udah gak ada lagi...hik hiks......klo 2 tahun lalu, setiap pagi tanggal 12 marret. pasti ada telp dari mama, ucapin selamat ultah dan bilang mama sayang kamu......

Feelingku hari2 ini not so good, bahkan lagi bad mood, entah kenapa..... mungkin butuh istirahat sebentar..... karena melihat ke depan masih banyak perjuangan dan usaha2 yang harus di lakukan.... baik perjuangan meningkatkan taraf hidup keluarga...... perjuangan di pelayanan, di gereja.... perjuangan dalam dunia pendidikan khususnya pendidikan musik.

menjelang tahun 33, aku merasa cape, lelah sekali.... rasa2nya jalan yang di lalui sudah panjang dan lama, tapi kok tidak tiba sampai ujung ya?..... usaha2 yang di lakukan dengan sepenuh hati kok rasanya kurang berhasil....

kadang hanya menguatkan iman, pasti Tuhan punya rencana yang terbaik buatKu, tapi kapan itu??? jangan2 hidupku akan seperti ini sampai ajal menjemputku?? karena Tuhan sudah tentukan itu dan sebagai jawaban atas doa2ku...

Hari ini rasaya pengen istirahat yang lama...... lama...sekali........ klo bisa gak usah bangun2 lagi, tapi gimana dengan denzel????
mmmhhh mari datang tahun2 penderitaan dan kesusahan, terpalah diriku kembali!!!!

akan ku hadapi untuk menjaga Denzel memiliki kehidupan yang lebih baik dari papa nya!!!!

sekali lagi Tuhan tolonglah kami yang tidak berdaya ini.....

serpong
12 mar 2010,

Selasa, 09 Maret 2010

Goal & Resilient in GPdI kramat!!!

Dear all

Apa yg memotivasi hidupmu?


keluarga? Orang tua? Anak? Karir? Money?




Masih inget pertanyaan K reffy:
Mengapa kita bergereja di kramat?

mungkin pertanyaanya di ganti sbb:
Apa yg memotivasi kita bergereja Di Kramat?

jawabnya:
Om hanny? Keluarga? di suruh orang tua? deket? udah kebiasaan? Paduan suara? GCMC? Jump? CR room? Activities? Ada teman Sahabat? Pacar? Merasa nyaman? Merasa di terima? Merasa ada Roh Kudus?
atau lainya...

Sangat banyak kemungkinan motivasi dalam diri kita masing2 yg berbeda-beda, dan itu bukan masalah salah atau benar, tetapi karena kita semua Unik dan saling berbeda....

mungkin si A ke kramat karena sering makan2, tp si B bergereja di kramat karena sering puasa..... tidak masalah, saya kira tidak ada yang salah ..... karena motivasi itu akan terus berkembang menurut jalan hidup yg di ambil masing2 orang.

jadi setiap pribadi itu unik, dan mereka memiliki pilihan dalam hidup.

Pilihan Dalam bergereja adalah bebas menetukan gereja mana yg saya mau kunjungi.

kembali ke motivasi tadi, kemaren dapat seminar: motivasi ada 2 macam internal dan eksternal.

eksternal adalah motivasi yg di dapat dari luar kita, seperti: keluarga, karena ada Om hanny, karena musiknya bagus...... karena ada PSnya cool... he he he atau alasan yg lebih rohani: Karena merasa ada Roh kudus yg bekerja.

Sedangkan internal adalah sesuatu dorongan yg timbul dari dalam diri sendiri tanpa tergantung dengan hal2 di luar kontrol kita. coba cari contoh sendiri.....

Dan biasanya orang2 yg bertahan lama, itu yg memiliki internal motivation.

bagaimana membuat selt motivation/ internal motivation itu?

ada 7 kunci, tapi untuk kali ini saya bahas 2 saja, yaitu:

1. Goal, tujuan
karena dengan menetapkan tujuan yang jelas dan spesifik maka kita akan dapat bertahan!

ada 4 macam goal:
1. Having goal, saya mau punya.....( 1 jiwa untuk di selamatkan tahun ini)
2. Doing goal, saya mau melakukan....(penginjilan)
3. Feeling goal, saya mau merasakan....(memenangkan jiwa..)
4. Being goal,... saya mau jadi.....(pembawa berita...)

yg ke dua adalah resilient, yaitu daya tahan!!

Memang jalan hidup itu sepeti grafik yang naik dan turun. tapi tidak pernah mundur!


pada mulanya biasaya kita selalu semangat grafiknya cepat naik,
terus mulai menghadapi hambatan, grafiknya akan landai
terus bosan, grafiknya garis lurus...
terus sampai pada titik jenuh, grafiknya menurun....

nah keadaan bahaya adalah dalam titik jenuh,
jika tidak di encourage maka biasanya dia akan mundur atau pindah gereja!!

setiap orang akan mengalami siklus kehidupan seperti itu apapun aktivitas yang di lakukannya.

tips nya, jika sudah pada titik jenuh, tetap berusaha maju sedikit lagi , dan jika grafiknya sudah meningkat tapi masih saja jenuh maka harus siap2 plan B (plan B kita bahas lain kali)

tapi yang tahu dengan jelas tujuan dan motivasinya bergereja di kramat akan lebih memiliki daya tahan yg kuat.

kesimpulan:
Mari, kembali kita ingat, berapa banyak yang sudah kita pikirkan:
- mencari ide2 dan saran (EORO, Evaluasi, Efisiensi dalam kerja, Audit, sektor unit bisnis dsb),

dan kita mendengar kothbah Om hanny untuk terus mengisi bangku kosong,

dan hasilnya belum terlihat signifikan, karena bangku kosong masih sangat kosong......

mungkin sebagian masih semangat tinggi, tetap berusaha apapun yg terjadi!!!....... (bu Slamet dan tante neny)

mungkin sebagian dari kita sedang menghadapi titik jenuh akan hal ini.... dan berkata udahlah, di kasih tahu gak denger....retreat majelis juga gak ada realisasinya... rapat2 masih kurang efektif.....capek saya!

Tema Gereja tahun ini adalah LANJUTKAN!!!!

memang ada beberapa orang yg di beri tanggung jawab, tetap me'lanjut'kan kebiasaanya....

yg dulu gak kerja...ya sekarang tetap melanjutkannya...

yang dulu diam saja...ya tetap melanjutkannya....

yg tutup mata ya tetap melanjutkannya....

memang kita semua UNIK, dan tidak ada yg salah akan hal itu,.... karena kita memiliki 'pengertian' yg berbeda!

untuk itu mari kita yg memiliki 'pengertian' itu, kita gunakan sebagai daya tahan untuk bertahan dan me'lanjut'kan sampai akhir dengan motivasi dari dalam diri kita, yaitu mengasihi Yesus!

Semoga Bermanfaat!
TETAP SEMANGAT
Gus HenX

Anak2 tidak mau ikuti kemauan GURU MUSIKnya

Hi every one!

Hari ini, aku mengajar di satu kelas yang kurang efektif.
entah mengapa.... mereka masuk ke ruang terlambat, dan tidak semangat.... membuat gaduh...... tidak mendengar instruksi2 yang saya berikan....
dan mereka bahkan meminta waktu free time/ istirahat.... padahal kelas tersebut di mulai setelah istirahat...

sebagai guru, sempet naik darah juga... ini anak2 tidak respect dan tidak tanggung jawab sekali!!!!

ada 1 kelompok anak saya suruh tunggu di luar kelas, baru ke adaan kelas jadi tenang...

dan saya berusaha untuk mengakhiri kelas lebih awal dan aka 'mengurus' anak2 yang saya anggap bandel2 tsb...

setelah saya selesai, murid2 yang lain saya suruh kembali ke kelas dan anak2' bandel tadi saya suruh masuk ke kelas...

tapi apa yang terjadi, mereka tetap saja tidak mengerti tentang kesalahan mereka walaupun di beri tahu....
mereka tetap bermain2.. bersenda gurau.... dan seolah2 cuek...

tapi setelah saya beri sebuah project, baru mereka serius, dan mereka mengerjakan project lebih bagus dari pada anak2 yang tenang..

tapi karena saya sudah terlanjur kesal dengan mereka, maka nilainya saya beri pas2an....
dan mereka sempat protes.... tapi mengurungkan niatnya.... padahal klo dia protes lagi, saya akan naikan nilainya.

setelah mereka keluar... kemudian saya merasa sedikit bersalah...
seharusnya saya jangan emosi saat menghadapi hal2 yang tidak kita inginkan yang mereka lakukan, karena mereka melakukan hal2 tersebut bukan untuk menyakiti kita, atau tidak hormat dengan kita, mereka melakukan hal2 'bandel' di dalam kelas karena mereka senang melakukannya... itu saja...

itu sebabnya mereka tidak merasa bersalah..

dan mereka dapat menyelesaikan project dengan baik juga kok...

untuk hal2 yang lebih besar, misalnya:
ada anggota PS yang keluar dari PS, sebaiknya jangan kita hakimi dengan 'keinginan' kita, tetapi kita mengerti apa dan tujuan dia.... dan kita hargai. jangan kita hukum dengan gosip2 negatif....

lebih besar lagi bahkan jika ada rekan kita melakukan kesalahan/ atau tersesat jalan.... sebaiknya 'pikiran' kita tetap mengasihi mereka, dan ikut merasa bertanggung jawab atas keadaan itu.
dan berkata Tuhan Ampuni kesalahan saya, saya mengasihi orang tsb dan tidak ingin dia melakukan kesalahan lagi......

Kasih akan menutupi segala sesuatu!!

Tetap Semangat
Gus Henx

Bunyi klakson!!! Tiiinnn Tiinnn.....TIIINNN

Morning,

ada ide lage untuk di share kan...

Beberapa waktu lalu saya dalam perjalanan pulang ke rumah dengan mobil Yaris item kreditan, saat saya masuk ke jalan kecil yang hanya ada 2 jalur. Ada sepeda motor mogok di pinggir jalan, dan pengendaranya sedang memperbaiki.... tapi badan orang tersebut ada di lintasan mobil saya.

lalu saya bunyikan klakson...tin tin.... orang itu agak menggerutu... mungkin dalam benak dia menggerutu seperti ini: dasar orang bermobil, gak tahu apa saya lagi kesusahan dengan motor ini!!!

memang bunyi klakson dapat di artikan berbeda-beda oleh 'pendengarnya' ...

saat kita meng-klakson motor yang berhenti mendadak di depan mobil kita..... biasanya mereka langsung marah2.... mengumpat..dan malahan mengajak berantem...

atau saat kita meng-klakson angkot or bus kota, mereka pura2 tidak mendengar atau ogah mendengar... pernah sekali2 saya buka dan saya tegur dengan emosi....hoi bang macet di belakang tuh... eh dianya malah mengumpat dengan kata2 kotor.....

memang kadang kita membunyikan klakson karena kita emosi... tapi yang satu ini klaksonnya biasanya panjang dan lama....

tapi kadang klakson kita bunyikan untuk memperingatkan orang lain, bahwa mereka sedang dalam posisi rentan kecelakaan..

seperti orang yang memperbaiki motor tadi....kita hanya berusaha membunyikan klakson dengan bermakna...pak minggir sedikiit, nanti ke tabrak loh.....

or kita klakson motor yang berhenti mendadak..he hati2, ntar kamu bisa tertabrak mobil..... klo motor lawan mobil biasanya yang lebih parah motor dan pengendaranya..

kita klakson ke angkot, hei bang klo berhenti minggir, banyak yang antre tuh.... apa tidak bisa berbagi jalan dengan yang lain?

Klakson adalah komunikasi di jalan raya....tapi di artikan oleh tiap orang sendiri2.... untuk itu mari kita mulai mengartikannya dengan positif dan santun.... dan semoga jalan raya dapat menjadi tempat yang tenang...

Klo bukan kita siapa lagi? ya tentunya para sopir2....

nah masalah klakson di jalan raya ini memiliki banyak cerita, bagaimana ceritamu? adakah klakson yang berbunyi panjang dan penuh emosi di milist ini?

Have a nice day!!
TETAP SEMANGAT
Gus Hengky

Memberi nama caci maki

Ada cerita yg di dengar dari radio, dengan sedikit di edit.

ada orang sedang mengendarai Harley di jawa tengah, di daerah pegunungan sumbing, tepatnya di jalan temanggung - wonosobo. dia mengendarai dengan kecepatan tinggi tanpa helm... sambil berfikir... orang temanggung pasti iri melihat ke-kerenan gw...ha ha ha ha.....

tiba2 ada cewek mengendarai harley lain menyalib nya......brum..brumm....

Si pria, naik darah...kurang ajar!!! masa gw kalah ama cewek!!!

lalu pria itu memacu kendaraannya lebih cepat, berusaha menyusul cewek itu...

tiba2, cewek itu mengurangi kecepatannya dan menengok ke pria itu lalu berteriak keras2: KAMBIIINGGGG!!!!

si pria tambah marah!!!! kemudian dia memacu kendaraannya lebih cepat dan berhasil menyusul cewek itu...

tapi tiba2 di depannya ada segerombolan kambing sedang menyeberang jalan.... lalu Gubrakkkkkk!!!!!!!


Si pria, salah menafsirkan kata2 Kambing itu....


Sering kita salah memberikan nama kepada kata2 yang di berikan kepada kita... itu hanya kata2....

klo kita marah di katain gendut, itu karena kita memaknai kata gendut itu dengan aku jelek!!! padalah tidak ada salahnya dengan gendut.. gendut hanyalah ukuran badan he he he he....

klo kita marah di katain outsiders... itu karena kita memberi nilai outsider itu hal yang tidak di anggap....di kucilkan dan tidak penting.... padahal outsider hanyalah kita berada di luar.... dan tidak ada yang salah dengan hal itu.

di anggap cungkring... muka bantal.... itu memang bener seh....wkwkwkwkwkwkwk.........

Apalah arti sebuah kata!!!! artikan segala sesuatu menjadi bermanfaat bagi kita.

Menikmati Kelaparan

Apakah anda bisa menikmati kelaparan? atau dapatkah anda menikmati suatu 'penyakit'?

Amat mudah kita menikmati makanan enak dan kenyang (walaupun terlalu kenyang juga tidak enak rasanya), amat mudah kita menikmati badan yang sehat...

tetapi menikmati kelaparan adalah hal yang nikmat... di saat lapar maka ada beberapa sikap yang di dapat: merasa pusing dan limbung, merasa sakit.... ada yang tidak bisa konsentrasi.... ada yang lemas..... dan banyak lagi tergantung kondisi setiap individunya.

Pernahkah di sadari, bahwa berpuasa itu adalah latihan untuk menikmati kelaparan?

dari pandangan humanis, lapar itu dapat membawa keseimbangan hidup.... yang membawa kesadaran bahwa di alam ini ada 2 hal yang berlawanan.

ada yang kenyang ada yang lapar, ada yang sakit ada yang sehat, ada yang hitam ada yang putih, ada penderitaan dan ada kesenangan, ada duka ada suka dsb....

manusia secara naluri akan menghindari penderitaan, sehingga akan berusaha mendapatkan hal yang menyenangkan dirinya.

mudah memang berpuas diri untuk hal yang menyeangkan...

tapi apakah kita dapat berpuas dengan penderitaan?

ada 2 pemikiran untuk mengakhiri catatan ini:

pertama:
jika kita dapat menikmati kelaparan berarti kita dapat menikmati hidup sepenuhnya...
karena jika kita hanya menikmati kekeyangan maka kita hanya bisa menikmati setengah dari hidup ini....

jika kita sedang naik motor, lebih baik menikmati saat naik motor.... tanpa berpikir klo naik mobil pasti lebih enak...
klo kita pegawai nikmatilah saat-saat jadi pegawai...jangan berpikir pasti lebih enak jadi boss...
apapun keadaan kita saat ini nikmatilah!!

jangan khawatir akan hari esok, ataupun menyesali masa lalu....

alkitab berkata: kesusahan hari ini untuk hari ini,
hari esok akan ada kesusahannya masing2....

Kedua:

Hidup orang kristen bukannya hidup yang menyenangkan, tetapi di tuntut tanggung jawab yang besar= beban!!
beban adalah suatu penderitaan yang di letakkan dalam hidup kita.
apa beban kita hari ini, semenderitanya kita karena beban masih bersyukur kita hidup...
paulus dan bahkan kristus sendiri telah memikul beban sampai mati!!!

TETAP SEMANGAT!!
Gus Henk

Selasa, 18 Maret 2008

GCMC KID ORCHESTRA

GCMC, adalah gospel children music & choir, sebuah kid orkestra yang dibentuk tahun lalu.
akan mangadakan konser paskah selama bulan maret yaitu tanggal 20 di GPdI Kramat, tgl. 23 di GPdI barito, 29 di beleza mall di permata hijau.

saya undang teman2 jika suka lagu2 orkestra pop untuk joint dan menonton.

acara ini gratiss kok.....bahkan ada jam sessionnya di sela2 acara.

ini posternya:we waiting you....

Jazz at cibubur

Saya pengen mengajak teman2 yang ada di cibubur untuk ngejam bareng2. biasanya saya maen di Bistro restaurant di cibubur.

live musik disitu tiap hari jumat, sabtu, minggu jam 19-22:00 wib. ada yang pengen joint? aku sendiri sering tidak bisa jadi cari pemain pengganti.

format standart piano (digital kawai), vokal ama saxophone. tapi kadang kita buat kwartet jazz.
klo ada yang berminat, dan bisa maen standart bisa hub saya.

selain ngejam dapet juga uang transport, jadi reguler gitu.

apa lagi yang mainnya bagus dan entertaint, kita suka dapet tip juga. lumayan kan...

see you at The Bistro cibubur, di perumahan raffles hill, multi fungtion hall. makanannya enak juga loh!!!!

Sybelius Software

Sybelius Software adalah alat bantu untuk menulis lagu. software ini sangat user, kita menulis note balok seperti kita menggunakan MSword untuk mengetik. memang untuk mendapatkan yang orisinil cukup mahal, dan klo kita membeli yang ori mungkin kita tidak bisa balik modal dengan cepat he he he (itungan dagang)

tapi di indonesia kita dapat mencoba dulu versi bajakan (don't make money oh course) settelah tahu kemampuannya baru kita beli yang ori.

Software ini sudah terbit sampai ver.5 (paling baru) dan semakin user friendly.
saya sudah membuat beberapa lagu dari software ini baik untuk ansamble atau arr. untuk small orkes untuk sekolah2.

Ini sample nya:

Semoga bermanfaat

Membuat Music score with Sybelius

Music Score adalah sebuah komposisi musik yang ditulis dalam not balok. yang bisa terdiri dari berbagai macam alat musik tergantung dari formatnya.
contoh format adalah band, big band, orkestra, ansamble bahkan choir.
saya pernah membuat untuk berbagaimacam format. hal itu yang akan saya sharingkan kali ini.

keuntungan jika musik kita dapat dibuat score/ notasi baloknya adalah bahwa musik kita dapat didokumentasikan dengan rapi dan dapat dimainkan oleh orang lain. keuntungan komersial jika kita dapat menerbitkannya dalam sebuah buku.

seorang musisi senior yang sudah berumur lanjut yaitu N simanungkalit telah beberapa kali meminta tolong saya untuk menuliskan karya2 beliau yang sudah diciptakan lebih dari 10 tahun lalu kedalam komputer, untuk diterbitkan dalam sebuah buku kumpulan lagu N simanungkalit (dapat di cari di gramedia)

dari pengalaman itu apa tidak mungkin untuk musisi2 yang masih muda dan aktif menabung lagu2 untuk hari tuanya.....investasi neh!

Jaman dulu orang-orang hebat seperti beethoven mozart dsb membuat coret2an yang akhirnya menjadi notasi balok yang dipakai sekarang hanya bermodal otak dan imajinasi (huabat bgt)

tetapi beruntung kita yang hidup di era IT, ada berbagai macam alat bantu yang sangat memudahkan. ada beberapa software yang dapat digunakan untuk membuat arransemen musik menjadi musik score yang dapat dimainkan oleh orang lain.

software itu adalah sybelius (yg paling saya kuasai) finale, encore (paling kuno he he he), score writing itu yang saya tahu.

semoga bermanfaat

MUSIK SERVICE

Hai, selamat datang di Music services, sebuah blog yang bertujuan untuk menyediakan jasa musik. Segala macam jasa musik seperti guru/ instructor/ tutor music, arranger, aransemen, komposisi, sampai musik entertainment atau pun pesanan midi minus one.
semua akan disediakan di blog ini. semoga bermanfaat.

tetapi sebelum saya akan memperkenalkan diri, saya seorang pekerja musik yang telah lulus dari ISI yogyakarta major gitar dan jurusan musikologi. telah berkesempatan mengajar, main, solo dsb di dunia musik.......

sebut saja nama saya pengerja yaitu tukang kerja, walaupun sebenarnya pemalas he he he.
saya siap membantu teman2 yang memiliki hoby yang sama dengan saya di dunia musik ini.

saya lebih suka main musik jazz tapi karena keterbatasan ekonomi maka saya harus berkarya yang dapat dijual he he he seperti menerima pesana aransemen atau pun mengamen he he he menghibur orang2 walaupun gak suka lagunya.

SEMOGA BERMANFAAT GBU